[Special Feature] Album Review: 2NE1 - Crush

[Special Feature] Album Review: 2NE1 - Crush - Hallo sahabat Chord Gitar Indonesia, Pada sharing Kunci gitar kali ini yang berjudul [Special Feature] Album Review: 2NE1 - Crush, saya telah menyediakan lirik lagu lengkap dengan kord gitarnya dari awal lagi sampai akhir lagu. mudah-mudahan isi postingan kunci gitar yang saya tulis ini dapat anda pahami. okelah, ini dia chord gitarnya.

Penyanyi : [Special Feature] Album Review: 2NE1 - Crush
Judul lagu : [Special Feature] Album Review: 2NE1 - Crush

lihat juga


[Special Feature] Album Review: 2NE1 - Crush

Artikel 2NE1, Artikel Album Review, Artikel Bom, Artikel CL, Artikel Come Back Home, Artikel Crush, Artikel Dara, Artikel G-Dragon, Artikel Good to You, Artikel Gotta be You, Artikel Happy, Artikel If I Were You, Artikel K-pop, Artikel Korea, Artikel Minzy, Artikel MTBD, Artikel Special Feature, Artikel Teddy Park, Artikel YG Entertainment,

Flexible but devoted, that’s 2NE1. Dari K-pop, hip hop, R&B, electronic, dance, urban, electropop, hingga raggae, kombinasi diantara berbagai genre lagu tadi yang kemudian menjadikan setiap konten yang diberikan oleh 2NE1 mampu membawa sesuatu yang segar, unconventional namun disisi lain tidak membuat mereka kehilangan ciri khas yang catchy, unik, colourful, and of course still look difficult to approached, the reason why a lot of people love them, charisma. Setelah tahun lalu tidak begitu sering terdengar gaungnya serta lebih diwakili oleh CL di solo, tahun ini 2NE1 kembali dengan studio album kedua mereka, Crush, a confident rollercoaster addictive album. They crush it seriously.   

Mungkin akan ada yang berpikir lantas apa konsep utama dari 2NE1 setelah menilik banyak genre yang disebutkan sebelumnya. Sedikit bingung memang jika harus menjabarkan apa genre utama yang di usung girl group beranggotakan CL, Bom, Dara, dan Minzy ini, bukan karena mereka tidak punya satu warna yang kuat dan tak terkalahkan, namun justru sebaliknya karena setiap warna yang mereka hadirkan selalu mampu tampil kuat. Itu mengapa diawal ada kalimat fleksibel, 2NE1 ibarat sebuah girl group yang tidak pernah puas dan berupaya untuk menggali jauh lebih dalam musikalitas mereka, salah satunya dengan kombinasi melodi lintas genre yang inovatif.


But devoted. Nah ini dia, meskipun selalu bermain-main dengan banyak warna 2NE1 selalu setia dengan style unik mereka yang telah kuat, sehingga pendengarnya akan dengan mudahnya berkata “oh, that’s 2NE1”ketika mendengarkan lagu mereka secara random. Studio album kedua ini masih mengusung style tersebut, menghadirkan musik yang segar tanpa harus kehilangan pondasi yang mereka punya, serta menunjukkan bahwa mereka bukan 2NE1 dalam kemasan lama disemua elemen, mereka merupakan 2NE1 yang mengalami pertumbuhan kearah positif sebagai musisi, menghadirkan musik yang kembali terasa segar meskipun masih bermain dengan cara yang lama.


  •  Crush
Sejak awal pendengaran dan atensi anda akan dicuri oleh melodi elektronik yang ia berikan, dan mungkin akan mengingatkan pada salah satu karya terbaik 2NE1, I Am the Best, terlebih dengan lirik yang mengandung misi serupa, show-off. Namun musik latar upbeat miliknya yang terus hadir dalam gerak cepat itu terasa terlalu kuat dan tajam sehingga menjadikan beberapa musik pendukung yang disuntikkan kurang mampu membuat ia tampak variatif. Tentu saja ini adalah pilihan yang tepat sebagai lagu pembuka album, tapi selaras dengan lirik yang mulai terasa kompleks, pengulangan dari musik latar itu menjadikan Crush sedikit terasa monoton jika harus diputar berulang kali. [8/10]


  •  Come Back Home
Lagu yang mengisahkan permintaan untuk kembali pada orang tersayang ini bukan tipikal lagu yang akan anda cintai pada percobaan pertama. Naik dan turunnya emosi dari lirik dapat dengan mudah dinikmati, namun perlu waktu untuk menyatukan mereka bersama dengan irama dan tempo. Tapi, ketika kombinasi rapi dari unsur reggae, hip-hop, dance, dan R&B itu telah melekat di memori akan sangat sulit untuk melepaskan mereka kembali, terlebih pergeseran irama ketika ia dengan halus menyambut kehadiran dubstep yang menjadikan mereka terasa semakin unik. [8.5/10]


  •  Gotta be You
Lagu ini seperti memiliki tujuan untuk menggambarkan berbagai sisi yang dimiliki oleh wanita dalam menghadap sulitnya sebuah rasa cinta, dan sisi variatif itu juga hadir di sisi melodi. Sayangnya misi tersebut yang juga menjadikan lagu ini terasa kurang kuat, naik dan turun melodi dengan pergeseran yang sistematis itu terasa kurang solid dan rapi, sehingga sekalipun mampu terus memberikan nuansa catchy point utama yang ia tercipta terasa kurang kuat, membuat pendengarnya menjadi bimbang untuk mengulangnya kembali. [7.5/10]


  •  If I Were You
Hadir sebuah senyuman ketika pertama kali mendengar lagu ini, dimana kombinasi antara ketukan drum dan dentingan piano dalam tempo lambat itu sukses menciptakan sebuah nuansa ballad yang terasa mellow dan manis. Walaupun kehadiran melodi latar minor yang berbunyi seperti sebuah gesekan itu pada awalnya akan terasa mengganggu, namun kombinasi melodi dan lirik yang dengan stabil terus bergerak naik itu berhasil menyampaikan sebuah emosi yang manis, apalagi kemampuan vokal untuk menjauhkan lagu ini dari penyakit utama lagu dengan sentuhan ballad, hampa emosi dan menjadi datar. [8/10]


  •  Good to You
Mungkin akan terkesan terlalu santai, terlalu ringan, dan terlalu sederhana, namun dengan pilihan untuk hanya bermain-main dengan melodi piano Good to You justru menjadi salah satu lagu yang paling sukses menyampaikan emosi dari lirik yang ia punya. Ini semakin menarik ketika perasaan sedih itu tersampaikan tanpa menjadikan sang penyanyi tampak sebagai seorang pecundang murahan, hadir kesan seksi dibalik nafas dingin dari ungkapan yang mereka sampaikan. Tenang dan manis. [8.5/10]


  •  MTBD (CL solo)
Disini pendengar akan menemukan apa yang mereka harapkan dari sebuah lagu milik CL, pride on the top with direct haunting lyric yang akan membuat anda tersenyum kecil. Bass sebagai point utama, kemudian power yang dihasilkan lagu ini secara mengejutkan terus tampil stabil sejak awal hingga akhir meskipun memang ini akan terasa terlalu simple, but what u gonna do ketika irama hip-hop yang ia gunakan terus menebar racun kedalam telinga? Bergoyang, karena ini lagu sederhana yang sangat adiktif. [8/10]


  •  Happy
Seperti music video yang ia miliki, lagu ini ingin mengajak pendengarnya untuk ikut berjalan bersama 2NE1 untuk lepas dari kisah kelam dengan cara yang bahagia. Iramanya yang mengalir itu memang catchy terlebih dengan kehadiran gitar akustik, namun Happy adalah lagu yang sebaiknya tidak anda dengarkan berulang kali dalam jarak waktu yang terlalu dekat karena ini sedikit hambar, tidak punya sesuatu yang mampu menjadi hook baik itu pada musik dan lirik, terlalu stabil untuk sebuah lagu bahagia. [7.5/10]


  •  Scream
Ini dia, lagu paling lemah di album ini. Bukan berarti ini buruk, namun tidak ada sesuatu yang berbeda dari apa yang diberikan oleh versi Korea ini, dengan melodi serupa power yang dimiliki juga masih sama, tidak ada yang baru. Hal tersebut yang kemudian akan menyebabkan mereka yang telah familiar dengan versi Jepang akan merasa ini sedikit terlalu lama, bahkan cenderung datar dan monoton karena tidak ada feel baru dan segar yang ia hasilkan. [7.25/10]


  •  Baby I Miss You
Ini mungkin menjadi bagian dari lagu standard yang dimiliki sebuah album, tidak megah, tidak buruk pula. Liriknya cheesy dan sedikit kurang menarik, namun perpaduan antara melodi hip-hop dan R&B yang stabil itu menciptakan suasana tenang dan manis yang menjadikan telinga betah menunggunya hingga akhir. [7.5/10]


  •  Come Back Home (Unplugged Version)
Lagu penutup, namun lagu terkuat di album ini. Kesulitan yang dihasilkan pada versi asli menghilang pada versi akustik ini, irama dan tempo langsung terasa manis sejak pertama kali mendengar, dan nilai positif dari versi aslinya semakin kuat dimana naik dan turunnya emosi bukan hanya mudah dinikmati namun bersama vokal yang kuat ia akan menjebak pendengar dalam suasana tenang dan mellow yang terus mengalir lembut hingga akhir. [9/10]



Am I a Blackjack? No, so far saya tidak pernah memproklamirkan diri menjadi bagian sebuah fandom dari grup manapun di industri musik Korea. Namun ada satu hal sangat saya yakini, sekalipun anda telah menjadi bagian dari salah satu fandom akan begitu sulit untuk menampik bahwa Crush merupakan studio album yang solid, bahkan imo setengah dari mereka layak mendapatkan music video. 2NE1 berhasil memberikan apa yang pendengar harapkan dari mereka, berhasil memenuhi ekpektasi mereka, dari lagu untuk bergoyang penuh energi, lagu yang menyesaki pendengarnya dengan emosi, hingga lagu yang mampu membuat anda mengernyitkan dahi. Kombinasi lintas genre dalam komposisi yang kuat dan renyah, #Crush successfully crush the limit, and 2NE1 make a new standard. Solid studio album. 



SCORE: 8/10






Note: Lagu berasal dari iTunes, foto berasal dari Google. Penilaian bersifat subjektif, please show your maturity to respect other people's opinions. 


Demikianlah Artikel [Special Feature] Album Review: 2NE1 - Crush

Sekian Kunci gitar [Special Feature] Album Review: 2NE1 - Crush, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan Chord gitar lagu kali ini.

Anda sedang membaca artikel [Special Feature] Album Review: 2NE1 - Crush dan artikel ini url permalinknya adalah https://inibioskop99.blogspot.com/2014/03/special-feature-album-review-2ne1-crush.html Semoga artikel ini bisa bermanfaat.

Tag : , , , , , , , , , , , , , , , , , , ,